Rabu, 30 Juni 2010

Turki Larang Pesawat Militer Israel

TURKI - Turki melarang penerbangan pesawat militer Israel. Pelarangan tersebut dilakukan atas penyerangan konvoi bantuan untuk Gaza beberapa waktu lalu.

Perdana Menteri Turki memastikan bahwa larangan tersebut memang dilakukan menyusul serangan yang terjadi pada 31 Mei lalu. Kala itu sembilan warga Turki terbunuh.
 
Pesawat yang dilarang melintas tersebut merupakan pesawat militer Israel yang membawa para pejabatnya ke Polandia untuk melakukan kunjungan ke Auschwitz.

Permintaan pesawat itu untuk melintas wilayah Turki ditolak sehingga pesawat itu terpaksa harus mencari rute alternatif.

Pejabat senior kementrian luar negeri Turki mengatakan bahwa saat ini sudah menjadi kebijakan untuk melarang pesawat militer Israel untuk terbang di wilayah udara Turki, seperti dilansir BBC, Selasa (28/6/2010).

Pada saat melakukan wawancara di pertemuan G20 di Toronto, Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan bahwa pelarangan tersebut memang dilakukan atas dampak serangan yang dilakukan tentara Israel terhadap kapal bantuan kemanusiaan ke Gaza.

Tapi pelarangan tersebut tidak diberlakukan bagi pesawat terbang komersial.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan pesan anda untuk artikel ini tapi JANGAN coba-coba mengirimkan SPAM. Dan jangan lupa untuk mengklik iklan yang ada di blog ini agar blog ini terus berkembang menjadi lebih baik dan berkualitas...1 iklan yang anda klik akan sangat bermakna bagi kami...

Related Posts with Thumbnails