Selasa, 29 Juni 2010

Pengacara Anggodo Lolos Seleksi awal calon pimpinan KPK

Pengacara Anggodo Widjojo, Raja Bonaran Situmeang, juga lolos dalam seleksi awal calon pimpinan KPK.
Bonaran dengan nomor pendaftaran 40/KPK/2010 menjadi peserta ke-23 yang dinyatakan lulus oleh Pansel KPK. Bonaran pun berhak mengikuti seleksi putaran selanjutnya.

"Nomor 23 Raja Bonaran Situmeang," ujar Koordinator Seleksi Administratif, Pansel KPK, Soeharto di Kantor Kementerian Hukum dan HAM, Jl HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Minggu (27-6).
Mengenai latar belakang Bonaran yang menjadi pengacara terdakwa koruptor, menurut Ketua Pansel KPK Patrialis Akbar, Pansel pada tahapan ini belum melihat latar belakang maupun sepak terjang para calon. Baru pada tahapan selanjutnya, Pansel akan mempertimbangkan segala sesuatu yang berkaitan dengan rekam jejak para calon pimpinan KPK.
"Untuk calon yang sedang bermasalah dengan hukum, nanti ada penilaian integritas. Nanti ada masanya. Nanti akan kita putuskan," beber Patrialis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan pesan anda untuk artikel ini tapi JANGAN coba-coba mengirimkan SPAM. Dan jangan lupa untuk mengklik iklan yang ada di blog ini agar blog ini terus berkembang menjadi lebih baik dan berkualitas...1 iklan yang anda klik akan sangat bermakna bagi kami...

Related Posts with Thumbnails